Wednesday, June 21, 2017

Beberapa Jenis Zombie Dalam Film

Semenjak George A. Romero memperkenalkan zombie modern dalam film Night The Living Dead, maka terjadi revolusi dalam genre film horror, dan sosok zombie mengalami perubahan yang luar biasa. Kalau dulu penggemar film horror hanya takut dengan karakter seperti Dracula, Vampire, Frankenstein, dan Werewolf, maka sejak adanya film Night of The Living Dead bertambah satu sosok lagi yang ditakuti, yaitu zombie.


Film tentang zombie juga sudah dibuat oleh Hollywood sejak tahun 1930-an, namun saat itu sosok zombie hanyalah seorang manusia, entah masih hidup atau sudah meninggal, kemudian "dibangkitkan" kembali oleh seorang dukun dan melakukan tindakan atas perintah dari dukun tersebut. Semacam black magic, atau ritual voodoo. Mungkin bila kita sekarang saksikan film zombie semacam itu, tidak akan merasa takut atau seram saat menontonnya.

Hingga di tahun 1968 dengan dirilisnya film zombie karya George A. Romero, yaitu Night of The Living Dead, dimana zombie bisa menyerang dan menggigit manusia, kemudian manusia yang tergigit namun tidak mati dapat bertransformasi menjadi zombie. Film itu membuat banyak penggemar horror ketakutan setengah mati saat menontonnya, dan genre baru dalam film horror tercipta dengan zombie sebagai karakternya.

Sejak saat itu, para pembuat film horror Hollywood mulai  menjadikan zombie sebagai objek dalam film mereka yang dapat dijual ke penonton, dan terciptalah beberapa jenis zombie lainnya untuk memuaskan selera pasar. Dan ini adalah beberapa jenis zombie umum yang sudah pernah ada dalam film.


- Romero Zombies -

Sesuai dengan namanya, ini adalah jenis zombie yang ada di dalam film-film karya George A. Romero. Sebenarnya masih termasuk dalam kategori Walking Zombie, alias tipe zombie jalan. Namun ada perubahan yang dilakukan oleh George A. Romero sejak membuat film Day of The Dead di tahun 1985, yaitu zombie mulai bisa belajar kembali menggunakan alat seperti layaknya manusia, dan bisa merasakan sedikit pengalaman masa lalunya sewaktu masih menjadi manusia.

Biasanya zombie dalam film karya George A. Romero tidak diceritakan apa yang menjadi penyebabnya, dan tiba-tiba manusia yang meninggal dapat bangkit lagi menjadi zombie serta menggigit orang-orang disekitarnya. Manusia yang tergigit akan meninggal nantinya dan bangkit kembali menjadi zombie, biasanya proses dari mati menjadi zombie berkisar 1 jam hingga 6 jam. Dan cara membunuhnya adalah dengan menghancurkan kepala atau otaknya.

Jenis Romero Zombies dapat dilihat dalam film-film karya George A. Romero, yaitu Night of The Living Dead (1968), Dawn of The Dead (1978), Day of The Dead (1985), Land of The Dead (2005),  Diary of The Dead (2007), dan Survival of The Dead (2009).


- Walking Zombies -

Bisa dikatakan kalau Walking Zombie adalah tipe zombie yang paling banyak ada dalam film, dan tetap mampu membuat penonton film ketakutan. Thanks to George A. Romero who invented this type of zombie. Jenis zombie biasanya bergerak pelan, tidak bisa berpikir, hanya mengandalkan instinct, bereaksi saat mendengar suara dan melihat cahaya, jumlahnya banyak atau bergerombol, dan selalu lapar akan daging segar. Bahkan dibuat juga tipe Zombie Walking yang suka makan otak manusia. Dan dalam perkembangannya, jenis Walking Zombies bisa memakan semua makhluk hidup, tidak hanya manusia tetapi juga hewan seperti kuda, babi, tikus, anjing, kijang atau rusa, dan sebagainya. Biasanya film dengan zombie jenis Walking mempunyai latar belakang zombie outbreak alias terjadi wabah zombie, dan berujung kepada zombie apocalypse. Tipe zombie ini dikenal juga sebagai Apocalyptic Zombies.


Berbeda dengan jenis Romero Zombie yang mana zombie karya George A. Romero tersebut bisa berdaptasi dan belajar. Maka Walking Zombie tidak seperti itu, dan hanya mempunyai tujuan untuk memakan semua makhluk hidup guna memuaskan rasa laparnya.

Zombie jenis Walking  juga dikenal dengan sebutan Walkers, dan istilah tersebut dipopulerkan dari serial televisi  zombie terkenal, The Walking Dead. Model penularannya juga sama dengan zombie jenis Romero Zombie, yaitu melalui gigitan atau cakaran, dan begitu  pula dengan  durasi proses perubahan seorang manusia menjadi zombie.  

Cara membunuhnya sama seperti tipe Romero Zombies, yaitu dengan dihancurkan kepala atau otaknya. Dan penyebab terjadinya wabah zombie juga diceritakan dalam film zombie tipe ini. Bisa dari virus, radioaktif, toxic, limbah kimia, atau hal lainnya. Biasanya zombie tipe Walking jarang mengeluarkan suara, dan dapat diam di satu tempat yang terlindung atau tersamar, sehingga manusia tidak menyadari kehadiran mereka. Tiba-tiba saja  zombie sudah menyerang, atau memegang manusia dari belakang.

Jenis Walking Zombies dapat disaksikan dalam film seperti The Dead (2010), The Return of The Living Dead (1985), Shaun of the Dead (2004), Zombie 2 (1979), The Zombie Diaries (2006), Zone of the Dead (2009), The Quick and the Undead (2006), Night of the Comet (1984), Warm Bodies (2013), Zombie Apocalypse (2011), dan House of the Dead (2003).


- Running Zombies -

Semenjak Danny Boyle membuat film 28 Days Later di tahun 2002, maka zombie jenis Running diperkenalkan kepada penggemar film zombie. Istilah lain dari zombie jenis Running adalah The Infected atau The Hungries. Dan seperti namanya, maka ini adalah zombie bertipe lari yang tidak pernah capek ketika mengejar manusia, dan biasanya juga lebih kuat dari zombie tipe Walking. Dapat juga disebut sebagai Fast and Aggressive Zombies.

Biasanya mereka mengejar dan mengigit manusia hanya untuk menularkan virus di dalam tubuh mereka, dan manusia yang terinfeksi tidak perlu waktu berjam-jam seperti jenis Walking Zombie dan Romero Zombie, namun cukup dalam hitungan detik atau menit, serta tidak harus meninggal dulu namun instant jadi zombie. Dan zombie tipe ini cukup berisik sehingga manusia bisa mendengar teriakan atau dengusan suaranya, dan bisa melarikan diri dahulu atau bersembunyi menghindari kejaran para zombie Running.


Untuk membunuh zombie tipe Running atau Runner ini juga tidak harus selalu dihancurkan kepala atau otaknya, tetapi bisa dengan ditusuk/ditembak dada, leher, perut, seperti layaknya membunuh manusia biasa. Bahkan zombie jenis Running dapat mati juga akibat kelaparan akibta tidak ada yang dapat dimakan.

Karena zombie tipe Running atau Fast ini bergerak dengan cepat serta kuat, maka manusia tidak bisa berhadapan langsung dengan mereka. Berbeda dengan zombie tipe Walking yang berjalan lambat, sehingga manusia masih dapat menghindari mereka ketika harus berhadapan dengan para zombie.

Film zombie dengan zombie jenis Running diantaranya adalah World War Z (2013), Zombieland (2009), Dawn of The Dead (2004), Day of the Dead (2008), The Girl with All the Gifts (2016), Train to Busan (2016), Devil's Playground (2010), Rec (2007), Quarantine (2008), 28 Days Later (2002), Re-Kill (2015), dan Dance of the Dead (2008).


- Voodoo Zombies -

Cikal bakal film zombie Hollywood bermula dari film zombie dengan jenis Voodoo Zombies, atau dikenal juga sebagai Necromancer. Biasanya diceritanya membawa kisah ritual sihir ala dukun dari Haiti yang mempunyai jampi-jampi untuk membangkitkan orang yang dianggap telah mati. Dan setelah orang tersebut dihidupkan kembali, maka orang itu harus melaksanakan perintah dari dukun atau majikannya tadi. Jadi lebih kepada mayat hidup dibandingkan zombie sebagai crature atau makhluk undead.

Zombie dengan jenis Voodoo Zombie tidak mengigit manusia dan menularkan virus zombie terhadap manusia yang digigitnya itu. Tetapi lebih kepada memperkerjakan seseorang untuk melakukan suatu tindakan, seperti balas dendam, atau mengundang iblis untuk datang sehingga membuat orang yang dirasukinya menjadi seperti zombie.

Untuk menyudahi ritualnya ada bermacam-macam metodenya, dimulai dengan membacakan ayat-ayat dari kitab suci seperti pengusiran layaknya setan, melawan dukunnya, atau membunuh makhluknya. Dan ini adalah beberapa film yang menggunakan Voodoo Zombie, diantaranya White Zombie (1932), Voodod Dawn (1990), Zombies of Mora Tau (1957), I Walked with A Zombie (1943), I Eat You Skin (1964), Dead & Buried (1981), Zombies on Broadway (1945), dan The Plague of the Zombies (1966).


- Animalistic Zombies -

Maksud dari Animalistic Zombie adalah jenis zombie dimana manusia yang terinfeksi akan bermutasi menjadi zombie binatang, atau menyerupai hewan yang menginfeksi dirinya. Biasanya berasal dari makanan yang terkena virus atau kotoran, dan membuat manusia yang memakannya bertransformasi menjadi makhluk atau binatang tertentu. Biasanya film zombie semacam ini mengumbar kesadisan dan brutal.

Untuk membunuh jenis Animalistic Zombie bisa dengan berbagai cara, dan tidak harus menghancurkan kepala atau otak zombie. Sementara manusia yang terinfeksi virus perlahan-lahan akan berubah wujudnya menjadi binatang asal virus tersebut, jadi kayak mutant namun suka degna daging manusia.

Beberapa film dengan jenis Animalistic Zombie adalah Mulberry Street (2006) dengan tikus sebagai penyebab terjadinya zombie outbreak, dan manusia yang terinfeksi akan memiliki naluri seperti tikus tetapi gemar memakan manusia. Lalu ada film Poultrygeist: Night of the Chicken Dead (2006), yaitu manusia melawan kumpulan zombie ayam. Kemudian film jenis Animalistic Zombie dari New Zealan, yaitu Black Sheep (2006), dan sesuai dengan judulnya tentu sudah pasti tau kalau zombie dalam film ini adalah zombie domba. Lantas ada film zombie dari Jerman, yaitu Virus Undead (2008), yang menceritakan tentang virus burung sehingga manusia akan berhadapan dengan zombie burung.



Itu adalah beberapa jenis zombie secara umum yang sering muncul dalam berbagai film zombie, tetapi sebenarnya masih bisa di break-down lagi menjadi beberapa tipe lagi. Akhir kata, always remember, Eat or Be Eaten!

 

 

No comments:

Post a Comment